Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

DPC Partai Demokrat Kabupaten Kapuas Hulu Buka Pendaftaran Bakal Calon Bupati/Wakil Bupati Kapuas Hulu Periode 2024-2029



Kapuas Hulu--www.bidiksatunews.com

Partai Demokrat Kabupaten Kapuas Hulu membuka untuk para kader partai dan masyarakat umum untuk menjadi  calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Kapuas Hulu untuk Pilkada 2024.


Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Kapuas Hulu Wahyudin S.IP dalam keterangannya menyampaikan bahwa partai Demokrat Kapuas Hulu sudah membuka pendaftaran bagi Calon Bupati dan Wakil Bupati mulai dari tanggal 21 sampai dengan 27 Maret 2024.pendaftaran ini di selenggarakan dan di buka dengan secara serentak di provinsi Kalimantan Barat, sebagaimana yang telah diintruksikan oleh DPP partai Demokrat provinsi Kalimantan Barat.


Lebih lanjut ditambahkanya bahwa, penjaringan ini kita lakukan dalam rangka menjalankan fungsi partai sebagai bagian dari infrastruktur politik dan juga sebagai organisasi penyalur aspirasi dan partisipasi masyarakat sekaligus suara untuk mewakili kepentingan rakyat," 


Kepada putra putri daerah terbaik yang ingin ikut mendaftarkan diri ke partai Demokrat dapat lansung ke alamat sekretariat jalan Gajah Mada nomor 12. atau bisa juga menghubungi panitia penyelenggara pendaftaran Bupati dan Wakil Bupati tahun 2024.


Di tambahkanya bahwa untuk persyaratan berkas pendaftaran tersebut di persilahkan konsultasi lansung ke kantor sekretariat.pungkasnya.


Publisher : puang

Previous
« Prev Post