Pontianak, Kalimantan Barat-www.bidiksatunews.com – Ramadan adalah bulan kesembilan dalam kalender Hijriah. Pada bulan ini, umat Muslim di seluruh dunia melakukan ibadah puasa dan memperingati wahyu pertama yang turun kepada Nabi Muhammad menurut keyakinan umat Muslim.
Di akhir bulan puasa pada tahun 1445 Hijriah, sejumlah organisasi kemahasiswaan yang tergabung dalam Cipayung Plus turut membagikan takjil gratis ke masyarakat yang sedang bersantai di Taman Digulis dan pengendara yang melalui tugu Digulis. Rabu, 20 Maret 2024
Ketua PMKRI Cabang Pontianak menuturkan pembagian takjil merupakan momen untuk mempererat hubungan antar organisasi Cipayung kota Pontianak dan masyarakat di kota Pontianak. Harapannya kedepan, kegiatan dari berbagi takjil ini bisa membuat kerukunan umat beragama di kota Pontianak semakin meningkat.
“pembagian takjil merupakan momen untuk mempererat hubungan kami sebagai Cipayung kota Pontianak dan masyarakat di kota Pontianak. Harapannya kedepan, kegiatan dari berbagi takjil ini bisa membuat kerukunan umat beragama di kota Pontianak semakin meningkat.” Tutur Mikhael Tae
Ketua GMKI Cabang Pontianak juga menyampaikan, bagi-bagi takjil ini merupakan momen terbaik memberi manfaat pada sesama. Terutama pada pengguna jalan yang tidak sempat berbuka puasa bersama keluarga. Tujuan dari pembagian takjil ini untuk meningkatkan rasa pedulian kepada sesama umat beragama.
“bagi-bagi takjil ini merupakan momen terbaik memberi manfaat pada sesama. Terutama pada pengguna jalan yang tidak sempat berbuka puasa bersama keluarga. Tujuan dari pembagian takjil ini untuk meningkatkan rasa pedulian kepada sesama umat beragama.”ucap Krisman Arifin
Dalam momen pembagian takjil ini menjadi ajang untuk saling toleransi saling menghargai pada masa bulan yang penuh suci ini.
Ronaldo juga berharap agar kegiatan kolaborasi Cipayung Plus ini yang terdiri dari GMKI PMKRI dan HIKMAHBUDHI ini
dapat berkelanjutan dan menarik bagi rekan-rekan Cipayung yang blum dapat bergabung dan menjadi Suatu Kelompok yang Solid dan luar biasa.
" momen pembagian takjil ini menjadi ajang untuk kami saling toleransi saling menghargai pada masa bulan yang penuh suci bagi teman-teman muslim.
Saya juga berharap "agar kegiatan kolaborasi Cipayung GMKI PMKRI dan HIKMAHBUDHI
Ini dapat berkelanjutan dan menarik rekan-rekan Cipayung yang blum dapat bergabung dan menjadi Suatu Kelompok yang Solid dan luar biasa.
Dalam agenda berbagi takjil bersama, hadir ketua dan anggota HIKMAHBUDI , PMKRI Cabang Pontianak dan GMKI Cabang Pontianak.
« Prev Post
Next Post »